iLotte Meluncur Ramaikan E-Commerce Indonesia
Hay semuanya, Indo Lotte Makmur resmi meluncurkan layanan e-commerce karyanya, iLotte, di Indonesia, Selasa (10/10/17), di Noble House Mega Kuningan.
E-commerce tersebut menyassar konsumen muda yang akrab dengan dunia digital.
iLotte menjadi awal perjalanan kami untuk mejadi sahabat dalam kehidupan digital konsumen.
Kekuatan bisnis yang kami miliki ditambah kekuatan yang dimiliki Salim Group akan dapat menjadikan iLotte sebagai salah satu kontributor terkuat dalam industri e-commerce di Indonesia
Mengusung konsep model serupa pusat perbelanjaan atau mall, iLotte hanya menawarkan produk dari merek terotorisasi, dan tidak menawarkan produk dari penjual personal.
Hal ini diklaim mampu menawarkan pengalaman berbelanja berbeda, layaknya berbelanja langsung di toko fisik di pusat perbelanjaan.
iLotte mengunggulkan tiga fitur utama di situs dan aplikasinya, yaitu Flash Delivery, iPoint, dan iStyle.
Melalui fitur Flash Delivery, iLotte menawarkan kemampuan pengiriman kepada konsumen secara cepat, dalam kurun waktu tiga jam.
Hanya saja, fitur ini hanya berlaku untuk produk tertentu yang ditandai dengan lencana berwarna merah.
iPoint, merupakan sistem hadiah yang dihadirkan iLotte untuk konsumen, yang dapat dimanfaatkan sebagai potongan harga untuk pembelanjaan selanjutnya.
pemilik iPoint dapat mengirimkan poin tersebut kepada rekan yang juga berbelanja di iLotte sebagai hadiah.
Fitur ketiga yang diunggulkannya adalah iStyle menjadi medium iLotte berupa blog, untuk berbagi informasi terkait gaya, kecantikan, dan inspirasi gaya hidup.
Semoga info baru ini bisa menambawah wawasan kita dalam berbelanja.
Thank You.
NB:
Banyak orang bingung mulai bisnis online mulai dari mana,
Kalau Anda jelas tidak perlu bingung,Anda bisa GABUNG GRATIS Kelas Online selama 21 hari,
Klik: http://MauBelajarOnline.com
Mau ratusan video belajar bisnis GRATIS juga?
Tentu donk.
Tinggal Subscribe Channel Youtube Digipreneur,
Klik disini : https://http://www.youtube.com/channel/UCY5mEoaGtbEymk_0TqeGeaQ
The post iLotte Meluncur Ramaikan E-Commerce Indonesia appeared first on Komunitas Pengusaha Digipreneur.
Post a Comment