Konsep GAMING untuk Memasarkan Content Anda
Di pagi yang indah ini, saya mau memaparkan konsep yang menarik. Konsep game untuk memasarkan content anda.
Konsep ini disebut Gamification. Gamification merupakan penerapan mekanisme gaming untuk kegiatan non-gaming.
Konsep dalam gaming biasanya berupa hal-hal seperti poin, award, dan menang atau kalah.
Gamification sering digunakan dalam dunia training dan edukasi.
Produk baru Anda pada awalnya sedikit rumit untuk digunakan dan dimengerti. Sebagai marketer, goal Anda adalah membuat orang-orang mengerti bagaimana produk Anda bekerja, apa yang bisa dilakukan oleh produk tersebut, dan pada akhirnya agar mereka membeli produk.
Gamification juga menjadi cara yang jitu dalam menshare konten Anda
Gamification juga bisa menghasilkan sesuatu yang luar biasa : waktu. Ini terkait dengan seberapa lama waktu yang dihabiskan orang-orang di web Anda.
Cukup teorinya, sekarang saya berikan contoh prakteknya..
Contoh Heineken
Kontesnya berlangsung selama 3 hari dan membawa pengguna Instagram lebih dari 1500 orang untuk berpartisipasi dalam game.
Hasilnya, Heineken mengalami peningkatan jumlah follower pada akun mereka @Heineken_US. Walapun game photo hunt sangat rumit, konsumen merasa termotivasi untuk lanjut dan memecahkan puzzle.
M&M’s Eye-Spy Pretzel
M&M juga menggunakan gamification sebagai content marketing. Saat brand ini melaunching campaign M&M Pretzel. Event ini berupa game eye-spy (mata-mata) sederhana.
Brand mempublikasikan full grafik besar dari M&M di akun Facebooknya. Tugas dari pemain sangat simple, yaitu menemukan pretzel kecil tersembunyi di antara permen.
Game ini membuat orang menjadi antusias, dengan cepat menjadi viral, menghasilkan banyak respon di social media.
Pleasure Hunt dari Magnum
Pemain yang berpartisipasi bisa mengontrol karakter “Magnum Woman”,
Tugas utama pemain adalah membantu sang karakter untuk mengumpulkan cokelat dengan melompat dari satu web ke yang lain, mulai dari brand Samsung dan Dove bahkan YouTube.
Sekian sharing tentang gamification.. Smoga bermanfaat. Happy Weekend. :D
Post a Comment